Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2025

Liburan Sekolah Ku

Gambar
Halo, nama saya Habibie Akhtar Muhammad, bisa dipanggil Habibie. Hari ini saya akan menceritakan tentang liburan sekolah saya. Disini saya akan menceritakan semua kegiatan-kegiatannya dan juga memberikan beberapa foto saat sedang liburannya. Liburan sekolah ini dimulai setelah selesainya AAS atau Ujian Akhir Semester sekitar pertengahan bulan Desember sampai dengan 6 Januari. Yang menjadikan liburan sekolah ini spesial bagi saya adalah karena kakak-kakak saya yang tadinya sedang berkuliah di luar negeri semua, balik ke Indonesia. Sehingga saya bisa menghabiskan waktu liburan ini bersama mereka. Selama liburan, saya sebenarnya sering dirumah saja bersama keluarga saya, tapi ada juga kegiatan-kegiatan lain yang kami lakukan. Saat saya sedang dirumah, saya biasanya menghabiskan waktu dengan bermain game atau gadget. Saya sangat suka dan sering bermain game bersama kakak-kakak saya, karena mereka selalu membuat suasananya menjadi lucu. Jika saya sedang bosan, saya juga sering membaca buku ...